(0362) 21985
pemerintahansetda@bulelengkab.go.id
Bagian Pemerintahan

Buleleng Endek Carnaval 2015

Admin pemerintahansetda | 07 Agustus 2015 | 383 kali

Buleleng Endek Carnaval dibuka secara resmi oleh Bapak Bupati Buleleng (Putu Agus Suradnyana) dan dihadiri oleh Plt. Bupati Badung (Nyoman Hari Yudha Saka) serta dihadiri oleh Wakil Bupati Buleleng (dr. Nyoman Sutjidra), Sekda Buleleng (Dewa Puspaka), Ketua Dprd Buleleng (Gede Supriatna) dan juga SKPD lingkup Pemkab Buleleng. 

Bapak Bupati Buleleng mengatakan endek merupakan ciri khas Buleleng yang harus terus dilestarikan keberadaanya dan dengan carnaval tersebut kain endek bisa terus diberdayakan dengan motif yang terus disempurnakan. Kain endek Buleleng juga memiliki motif yang khas. 

"Perajin endek di Buleleng sudah semakin menggeliat dari tahun-tahun sebelumnya sehingga kain endek khas Buleleng bisa terus di lestarikan,"

Sementara itu Ketua Panitia BEC Gde Dharmaja mengatakan carnaval diikuti oleh peserta yang menghadirkan rancanang kain endek baik dari sekolah-sekolah di Kabupaten Buleleng dan juga rumah mode yang ikut dalam mengkreasikan rancangan endek bertemakan "Pesona Flora Denbukit". BEC tahun ini juga dirangkaikan dengan pawai pembangunan dalam rangkaian HUT Proklamasi kemerdekaan RI ke-70.